TANDA MENGHAMBA KEPADA ALLAH ADALAH BERSYUKUR

Tujuan manusia diciptakan adalah untuk menjadi hamba Allah

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:


وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَا لْاِ نْسَ اِلَّا لِيَعْبُدُوْنِ

"Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku."

(QS. Az-Zariyat 51: Ayat 56)


Menghamba kepada Allah yang maha memberi rezeki


اِنَّ اللّٰهَ هُوَ الرَّزَّا قُ ذُو الْقُوَّةِ الْمَتِيْنُ

"Sungguh Allah, Dialah pemberi rezeki yang mempunyai kekuatan lagi sangat kokoh."

(QS. Az-Zariyat 51: Ayat 58)


Menjadi hamba Allah, bukan hamba dunia, bukan hamba setan.

Karena Allah yang memberi rezeki.

Maka,

Bersyukurlah. Tanda menghamba adalah bersyukur.


يٰۤاَ يُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا کُلُوْا مِنْ طَيِّبٰتِ مَا رَزَقْنٰكُمْ وَا شْكُرُوْا لِلّٰهِ اِنْ کُنْتُمْ اِيَّاهُ تَعْبُدُوْنَ

"Wahai orang-orang yang beriman! Makanlah dari rezeki yang baik yang Kami berikan kepada kamu dan bersyukurlah kepada Allah jika kamu hanya menghamba kepada-Nya."

(QS. Al-Baqarah 2: Ayat 172)


Menjadi hamba Allah, bersyukur kepada Allah

Itu yang membuat kita terhindar dari godaan riba.


Mengapa terjerat riba? Karena tidak bersyukur

Dan kemudian dia bergeser menjadi hamba dunia, 

Orang yang tidak bersyukur menjadi hamba setan, lebih takut kepada ancaman setan.

Setan mengancamnya dengan kemiskinan. "Kalau enggak riba enggak kaya." Kata setan.

Meski begitu,

Allah menjanjikan ampunan dan bonus rezeki, jika pelaku riba mau bertobat, dan kembali menjadi hamba Allah.

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:


اَلشَّيْطٰنُ يَعِدُكُمُ الْـفَقْرَ وَيَأْمُرُكُمْ بِا لْفَحْشَآءِ ۚ وَا للّٰهُ يَعِدُكُمْ مَّغْفِرَةً مِّنْهُ وَفَضْلًا ۗ وَا للّٰهُ وَا سِعٌ عَلِيْمٌ 

"Setan menjanjikan (menakut-nakuti) kemiskinan kepadamu dan menyuruh kamu berbuat keji (kikir), sedangkan Allah menjanjikan ampunan dan karunia-Nya kepadamu. Dan Allah Maha Luas, Maha Mengetahui."

(QS. Al-Baqarah 2: Ayat 268)


Mari kita istiqomah menjadi hamba Allah

Dalam kondisi senang ataupun susah, tetap istiqomah menjadi hamba Allah.

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:


اِنَّ الَّذِيْنَ قَا لُوْا رَبُّنَا اللّٰهُ ثُمَّ اسْتَقَا مُوْا تَتَنَزَّلُ عَلَيْهِمُ الْمَلٰٓئِكَةُ اَ لَّا تَخَا فُوْا وَلَا تَحْزَنُوْا وَاَ بْشِرُوْا بِا لْجَـنَّةِ الَّتِيْ كُنْتُمْ تُوْعَدُوْنَ

"Sesungguhnya orang-orang yang berkata, "Tuhan kami adalah Allah" kemudian mereka meneguhkan pendirian mereka maka malaikat-malaikat akan turun kepada mereka (dengan berkata), "Janganlah kamu merasa takut dan janganlah kamu bersedih hati; dan bergembiralah kamu dengan (memperoleh) surga yang telah dijanjikan kepadamu.""

(QS. Fussilat 41: Ayat 30)


نَحْنُ اَوْلِيٰۤـؤُکُمْ فِى الْحَيٰوةِ الدُّنْيَا وَفِى الْاٰ خِرَةِ ۚ وَلَـكُمْ فِيْهَا مَا تَشْتَهِيْۤ اَنْفُسُكُمْ وَلَـكُمْ فِيْهَا مَا تَدَّعُوْنَ 

"Kamilah pelindung-pelindungmu dalam kehidupan dunia dan akhirat; di dalamnya (surga) kamu memperoleh apa yang kamu inginkan dan memperoleh apa yang kamu minta."

(QS. Fussilat 41: Ayat 31)


نُزُلًا مِّنْ غَفُوْرٍ رَّحِيْمٍ

"Sebagai penghormatan (bagimu) dari (Allah) Yang Maha Pengampun, Maha Penyayang."

(QS. Fussilat 41: Ayat 32)


Betapapun beratnya godaan riba, selama kita istiqomah menjadi hamba Allah, istiqomah bersyukur, maka kita dapat menjalani hidup ini tanpa rasa takut dan sedih.

Tidak takut dengan masa depan

Tidak bersedih dengan masa lalu


Bagaimana kalau terlanjur riba, mau tobat dan hijrah, tapi masih bingung bagaimana caranya menyelesaikan hutang riba? 

Nah kalau gitu mah kita lanjut ngobrolnya sambil ngopi bareng di LazNas Yatim Mandiri Jakarta Timur, insya Allah pasti ada jalan. 

Aamiin yaa mujibassailin 


Video terkait: mengapa selalu terpaksa riba?


Program Edukasi dan Konsultasi Penyelesaian Hutang Riba.


🏬 di Kantor Yatim Mandiri Jakarta 

Setiap Hari Rabu Jam 14:00 - 16:30 WIB 

Alamat https://maps.app.goo.gl/CyRdV5CfAAFWe9ow6


🏬 di Visitrip Center lt 2 

Setiap hari Jum'at jam 18:30 - 21:00 WIB

Alamat

https://maps.app.goo.gl/f343dJXKCe6edKvSA


⏰ Pengajian Spesial Bulanan membersihkan energi negatif dan membuka sumbatan rezekin setiap Ahad di pekan terakhir setiap bulannya


Masuk grup ya untuk konfirmasi kehadiran

⬇️⬇️⬇️

https://chat.whatsapp.com/ILboHRhIigbCDvjIgnRPUu


Jadwal hari lainnya bisa janjian dulu di LYNK

⬇️⬇️⬇️

https://lynk.id/sutrisno_nurhumaedi/Lx0Wg4l
 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bersama Kita Kuat: Bukan Karena Bisa, Tapi Karena Mau

Model Hubungan Ketua dan Anggota

MASALAHNYA BUKAN PADA MASALAH